Kehadiran iPhone 5 sudah semakin dekat. Namun demikian hingga saat ini berbagai rumor yang beredar masih belum bisa menunjukkan bocoran yang konsisten mengenai bagaimana bentuk serta spesifikasi dari salah satu gadget impian ini.
Jika melihat persaingan di pasar smartphone saat ini yang semakin ketat, maka kehadiran iPhone 5 menurut beberapa pihak harus memiliki fitur unggulan yang belum atau masih jarang dipakai oleh smartphone lain. Namun demikian selain fitur kejutan, iPhone 5 juga memerlukan fitur dan kemampuan terkini untuk tetap menjadi salah satu gadget favorit pengguna teknologi yaitu:
- Peningkatan perangkat keras: Beberapa pesaing Apple seperti Samsung, LG, dan Motorola telah merilis smartphone dual-core. Oleh karena itu iPhone 5 harus memakai setidaknya prosesr A5 dual-core 1.2-1.5 GHz seperti pada iPad 2 ditambah RAM 1GB.
- OS baru: Peluncuran iPhone baru selalu dibarengi dengan sistem operasi mobile baru, dalam hal ini iOS 5. Dikabarkan ada 200 fitur baru yang akan dimasukkan di sini di antaranya sistem notifikasi dan iMessage selain aplikasi baru seperti Reminder dan Newstand
- Layar yang lebih baik: iPhone 5 dikabarkan akan memiliki layar retina display yang memenuhi sisi-sisinya dengan ukuran 4 inci. Layarnya juga dikabarkan melengkung sehingga lebih melindungi privasi pengguna. Diharapkan layar iPhone 5 akan setara atau lebih baik dari layar Samsung Galaxy S2 yang dipasang layar sentuh Super AMOLED Plus, semisal layar dengan teknologi Quantum Dot LED yang menyerap daya lebih sedikit namun kualitasnya setara dengan layar OLED.
- Near Field Communication: Samsung Galaxy S2 sudah mendukung chip NFC yang memudahkan pertukaran data dan koneksi melalui sentuhan. Ada kabar sebelumnya yang menyebutkan bahwa iPhone baru akan memakai chip Qualcomm dengan kemampuan NFC, namun kemungkinan implementasinya baru ada di iPhone 6.
- Daya tahan baterai yang lebih baik: Samsung Galaxy S2 mampu bertahan 10 jam dengan baterai 1650 mAh, sementara iPhone 4 hanya bertahan 7 jam dalam jaringan 3G. Biasanya iPhone baru akan lebih baik daripada iPhone sebelumnya di bagian ini sehingga untuk hal ini tidak terlalu dikhawatirkan.
- Memori yang lebih besar: Aplikasi yang terus berkembang membutuhkan ruang penyimpan yang lebih besar. Diharapkan iPhone 5 memiliki opsi penyimpan internal 16, 32, dan 64 GB.
- Koneksi 4G: Meski iPhone terbaru yang saat ini beredar adalah iPhone 4, namun smartphone buatan Apple ini belum memiliki fitur 4G. Oleh karena saat ini teknologi ini sedang berkembang di berbagai belahan dunia maka iPhone 5 seharusnya memiliki dukungan 4G ini.
via IBTimes
I really appreciate your professional approach. These are pieces of very useful information that will be of great use for me in future.
BalasHapus