Seperti kesalahpahaman yang terjadi belum lama ini, Eksekutif Samsung Electronic terpaksa harus melayangkan permintaaan maaf karena dinilai telah menghina para insinyur LG Display. Harian Korea Times melaporkan bahwa kejadian ini bermula dari sebuah briefing media di Korea Selatan, dalam acara tersebut Kim Hyeon-seok selaku Executive Vice President di Samsung Electronics mengatakan hal yang seharusnya tidak diucapkan.
Kim Hyeon-seok mengolok-olok para insinyur LG secara terang-terangan dengan mengatakan Insinyur LG tolol. Jelasnya Kim mengatakan "Saya dengar CEO LG Display Kwon Young-soo berkata bahwa kacamata pasif 3D TV adalah juga full HD. Sepertinya para insinyur yang bekerja di bawah dia semuanya tolol".
Menyadari kesalahan ucapannya tersebut, Kim kemudian langsung mengirim surat permintaan maaf ke kantor LG. LG telah mengkonfirmasi mengenai surat permintaan maaf tersebut dan belum memutuskan akan menerima permintaan maaf dari Samsung. Mereka akan membahasnya secara internal untuk lebih lanjut.
Salah satu perwakilan LG merespon "Para insinyur kami bangga sebagai ahli global dalam teknologi layar, namun hinaan itu melukai mereka".
Tidak ada komentar:
Posting Komentar