translate this page

Translate Widget by GM IQBAL_LOVERS

English French German Spain Italian Dutch Russian Brazil Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Senin, 20 Juni 2011

Android Jadi Platform Dengan Aplikasi Gratis Terbanyak

Perusahaan analis toko aplikasi dari Belanda, Distimo, mengeluarkan rilis hasil riset mereka mengenai isi dari toko aplikasi smartphone. Menurut Distimo, Android Market kini memiliki 134.342 aplikasi gratis untuk diunduh, mengalahkan Apple App Store yang memiliki 121.845 aplikasi gratis.

Sayangnya tidak semua aplikasi gratis ini termasuk golongan 'layak unduh' karena beberapa aplikasi memiliki duplikat dan tidak sebaik aplikasi gratis milik App Store.
Masih menurut Distimo, Android Market meski jauh dari sempurna akan tetapi sejauh ini mewakili apa yang dinamakan ekonomi pasar bebas karena semua aplikasi bebas untuk masuk dan keluar meski ada konsekuensi atas hal tersebut. Banyak isi dari Android Market memiliki batasan-batasan dan batasan tersebut dapat membatasi inovasi dari pengembang, utamanya karena fragmentasi.


Tetapi dengan sebentar lagi mencapai satu juta aktivasi perhari, mungkin saja kedepannya akan ada aplikasi pada Android Market yang bisa menjadi semacam blockbuster. Android sendiri kini seperti tinggal menunggu waktu untuk menjadi OS mobile terpopuler didunia menggeser Symbian.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar